Alhamdulillah, MA Al Hasanah dan MTs Al Hasanah meraih penghargaan indeks integritas UN (IIUN) tahun 2015 dari Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) Republik Indonesia. Penghargaan yang ditandatangani oleh Mendikbud Bapak Anis Baswedan tersebut diserahkan oleh Pemda Bengkulu Tengah (Benteng) pada Hari Pendidikan Nasional tanggal 2 Mei 2016.

IIUN merupakan indeks yang menunjukkan kejujuran siswa dan sekolah dalam pelaksanaan UN. Atau dengan kata lain, IIUN adalah potret kejujuran sekolah dalam pelaksanaan UN. Mendikbud mengatakan, dengan diketahuinya hasil UN dan IIUN ini diharapkan dapat mendorong sekolah-sekolah dan pemangku kepentingan pendidikan di seluruh Indonesia untuk lebih berprestasi dan berintegritas. “Yang dibicarakan tentang UN saat ini adalah KEJUJURAN, bukan kelulusan. Prestasi penting, tapi jujur yang utama. Ujian tidak boleh menghalalkan segala cara,” ujar Mendikbud saat konferesi pers UN 2016.

indeks-integritas-ujian-nasional-mts-alhasanah

Peringkat pertama IIUN tertinggi diraih Provinsi DI Yogyakarta, kemudian peringkat kedua dan selanjutnya secara berurutan diperoleh Bangka Belitung, Kalimantan Utara, Bengkulu, Kepulauan Riau, Gorontalo dan NTT. IIUN ini akan menjadi salah satu variabel penilaian pada Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) 2016.

 

Share This

Share This

Share this post with your friends!