Madrasah merupakan sebuah kata dalam bahasa Arab yang artinya sekolah. Asal katanya yaitu “darasa” (baca: darosa) yang artinya belajar. Di Indonesia, madrasah dikhususkan sebagai sekolah (umum) yang kurikulumnya terdapat pelajaran-pelajaran tentang keislaman. Madrasah Ibtidaiyah (MI) setara dengan Sekolah Dasar (SD), Madrasah Tsanawiyah (MTs) setara dengan Sekolah Menengah Pertama (SMP), dan Madrasah Aliyah (MA) setara dengan Sekolah Menengah Atas (SMA). Madrasah juga mempunyai sejarah nya.
Madrasah pertama sepanjang sejarah Islam adalah rumah Abu Abdillah al-Arqam bin Abi al-Arqam, tempat ilmu pengetahuan dan amal saleh diajarkan secara terpadu oleh sang guru pertama, Muhammad Rasulallah. Ia sendiri yang mengajar dan mengawasi proses pendidikan disana, para As-Sabiqun al-Awwalun merupakan murid-muridnya.
Madrasah juga mempunyai tingkatan dari awal sampai sekarang ini. Banyak orang yang hanya sekedar tau madrasah adalah sekolah agama layaknya pesantren, beda dengan sekolah umumnya. Padahal Madrasah mempunyai kedudukan yang sama seperti sekolah pada umumnya. Hanya beda nya mata pelajaran nya lebih banyak lagi daripada sekolah umumnya. Apa saja tingkatan madrasahnya?
5 Tingkatan Madrasah dari yang pertama sampai yang terakhir, berikut adalah tingkatannya :
- Raudaltul Athfal yang selanjutnya disingkat “RA” adalah salah satu bentuk satuan pendidikan anak usia dini pada jalur pendidikan formal yang menyelenggarakan program pendidikan dengan kekhasan agama Islam bagi anak berusia 4 (empat) tahun sampai dengan 6 (enam) tahun. Di sekolah umumnya orang tidak menyebutkan RA tetapi dengan sebutan Taman Kanak-Kanak atau sering disebut dengan “TK”. Raudaltul Athfal setingkat dengan TK perbedaan nya RA guru lebih banyak mengajarkan tentang agama pada murid.
- Madrasah Ibtidaiyah yang selanjutnya disingkat MI adalah satuan pendidikan formal yang Setara SD dengan kekhasan agama Islam yang terdiri dari 6 (enam) tingkat pada jenjang pendidikan dasar. MI sama seperti sekolah pada umumnya yang mempunyai pelajaran formal pada umumnya. Hanya beda nya penyebutan nya dan pelajaran agamanya, kalau di MI siswa akan diajarkan tentang Akhlak, Aqidah, Alquran dan masih banyak lagi.
- Madrasah Tsanawiyah yang selanjutnya disingkat MTs adalah satuan pendidikan formal yang menyelenggarakan pendidikan umum dengan Setara SMP kekhasan agama Islam yang terdiri dari 3 (tiga) tingkat pada jenjang pendidikan dasar sebagai lanjutan dari Sekolah Dasar, MI, atau bentuk lain yang sederajat, diakui sama atau setara Sekolah Dasar atau MI. Disini anak akan mulai dikembangkan lagi agamanya, dan mental nya. Banyak juga jam tambahan atau ekstrakulikernya.
- Madrasah Aliyah yang selanjutnya disingkat MA adalah satuan pendidikan formal yang menyelenggarakan pendidikan umum dengan Setara SMA kekhasan agama Islam pada jenjang pendidikan menengah sebagai lanjutan dari Sekolah Menengah Pertama, MTs, atau bentuk lain yang sederajat, diakui sama atau setara Sekolah Menengah Pertama atau SMP. Disini anak mulai banyak waktu untuk belajar, dan mengembangkan bakatnya.
- Madrasah Aliyah Kejuruan yang selanjutnya disingkat MAK adalah satuan pendidikan formal yang Setara SMK menyelenggarakan pendidikan kejuruan dengan kekhasan agama Islam pada jenjang pendidikan menengah sebagai lanjutan dari Sekolah Menengah Pertama, MTs, atau bentuk lain yang sederajat, diakui sama atau setara Sekolah Menengah Pertama atau MTs.