Pondok Pesantren Al Hasanah (PPAH) yang terletak di Pasar Pedati Pondok Kelapa Bengkulu Tengah kembali menggelar acara seremonial pelantikan dan serah terima jabatan kepengurusan Organisasi Pelajar Pondok Pesantren Al Hasanah (OP3AH) pada hari Selasa, 11 Februari 2025 di Gedung Arofah untuk santri putri dan pada hari Rabu, 12 Februari 2025 di Aula lantai 2 Masjid Hasymi lain untuk santri putra.
Berdasarkan hasil musyawarah dan mufakat bagian kepengasuhan santri, alhamdulillah telah terpilih sebagai ketua OP3AH baru ananda Rahma Nur Adila (santri kelas 11 Agama Putri) menggantikan ketua OP3AH sebelumnya yaitu ananda Izzatun Nazifah (santri kelas 12 IPA) dan ananda Nufail Fahri Ahsan (santri kelas 11 Agama Putra) menggantikan Ketua OP3AH Putra 2024, ananda Hakim Al Ghifari. Kedua santri yang telah terpilih sebagai ketua beserta anggota kepengurusan yang baru masa bakti 2025-2026 ini kemarin langsung diambil sumpah jabatannya di hadapan unsur pimpinan, dewan guru dan seluruh santri dan dilanjutkan dengan penandatanganan dan serah terima jabatan. Sejak dilantik pengurusan OP3AH yang baru ini, maka wewenang dan tanggung jawab kepengurusan OP3AH yang lama telah dilimpahkan sepenuhnya kepada pengurus OP3AH yang baru.
KH. Irham Hasymi, Lc.M.Pd selaku Pimpinan PPAH, dalam taushiyahnya menyampaikan bahwa kita semua ini adalah pemimpin, dan setiap kita harus siap memimpin dan dipimpin. Menjadi pengurus OP3AH adalah bagian dari menjalan amanah dengan tetap harus belajar, berorganisasi, melatih kemampuan berkomunikasi dan belajar memimpin.
Lebih jauh, Ustadz Irham menyampaikan bahwa sebagai sebuah organisasi, pengurus harus memiliki manajeman yang baik dalam menjalankan kepemimpinannya sesuai standar Planning, Organizing, Actuating dan Controliing (POAC). Dengan empat prinsip manajemen organisasi ini diharapkan organisasi bisa lebih baik dan lebih maju di masa yang akan datang.
Setelah menjalani pelatikan dan serah terima jabatan ini, para pengurus baru OP3AH akan dibekali pelatihan dasar-dasar kepemimpinan yang bertajuk latihan dasar kepemimpinan dan dilanjutkan dengan penyusunan program kerja masing-masing bidang.
Semoga kepengurusan OP3AH yang baru bisa memawa perubahan yang lebih baik dari kepengurusan sebelumnya. Menumbuhkan semangat dan inovasi baru bagi pengurus sehingga terwujudlah generasi qurani yang siap tampil di masyarakat sebagaimana yang kita dicita-citakan. Aamiin.