Organisasi Pelajar Pondok Pesantren Al Hasanah (OP3AH) merupakan sebuah organisasi yang berada di pengasuhan Ponpes Al Hasanah yang bertujuan untuk menanamkan nilai kemandirian, kedisiplinan dan tanggung jawab dalam melaksanakan amanah sebagai pengurus organisasi.
Pengurus OP3AH merupakan santri tingkat Madrasah Aliyah yang telah terpilih dan telah dilantik di depan seluruh dewan guru dan santri. Dalam kepengurusannya OP3AH membuat program kerja yang dilaksanakan satu tahun yang bertujuan untuk membantu guru dan pengasuh dalam menegakkan kedisiplinan dan keteraturan kegiatan yang terjalan secara sistematis untuk seluruh santri.
Program kerja tersebut dilaksanakan dan dievaluasi dalam agenda Laporan Pertanggungjawaban Pengurus OP3AH Putri yang dilaksanakan pada hari Jum’at 24 Januari 2025 yang bertempat di Gedung Arafah dan Istiqlal. Acara tersebut dibuka secara resmi oleh Mudiroh Ma’had, Ustadzah Eka Susanti, S.Ag.
Dalam sambutannya beliau menyampaikan bahwa LPJ adalah program terakhir dan laporan terhadap pencapaian program pengurus sehingga dengan adanya LPJ secara terbuka diharapkan dapat menjadi evaluasi dan perbaikan untuk kepengurusan di masa yang akan datang.
Kegiatan pembuatan LPJ dilakukan pada tanggal 20-23 Januari 2025 sedangkan penyampaian LPJ secara terbuka dilakukan pada tanggal 24 Januari yang dihadiri oleh seluruh ustadzah pengasuhan dan seluruh santriwati yang dibagi ke dalam 2 kelompok. Pada agenda ini juga terdapat sesi tanya jawab oleh santri dan ustadzah.
Dengan adanya laporan pertanggungjawaban pengurus diharapkan dapat melatih santri dalam berpikir kritis dan dapat menganalisa dari setiap kegiatan yang sudah dilakukan. Selain itu, diharapkan juga melatih santri untuk dapat bertanggungjawab dengan program yang telah disusun dan dapat menjadi bahan evaluasi untuk kepengurusan selanjutnya.