Setelah sukses menyelenggarakan Panggung Gembira santri putri, Pondok Pesantren Al Hasanah (PPAH) yang terletak di Pasar Pedati Pondok Kelapa Bengkulu Tengah, kembali mengadakan Panggung Gembira (PG) bagi santri putra. Kegiatan PG dikemas dalam berbagai penampilan kreasi karya seni yang digelar pada Ahad dan Senin malam, 26 -27 Januari 2025 di halaman Gedung Mujahidin.
Grand opening PG dimulai pada Ahad malam, ba’da shalat Isya, dengan penampilan Dol dari santri kelas 11. Acara ini resmi dibuka oleh Kepala MTs Al Hasanah, Ustadz Muhammad Barid, M.Pd.I. Dalam sambutannnya beliau sangat mengapresisasi persiapan para santri yang telah menyiapkan diri jauh-jauh hari, siap tampil totalitas dan penuh semangat. Tampak hadir pada acara ini para ustadz, beberapa alumni dan seluruh santri putra.
Setelah penampilan Dol, acara PG harus dipending karena kondisi hujan deras yang tidak memungkinkan untuk dilanjutkan. Penampilan-penampilan dari para santri kembali dilanjutkan pada malam berikutnya yang dimulai sejak ba’da shalat maghrib hingga selesai pada pukul 23.30 WIB. Pada malam kedua ini acara dihadiri oleh Pimpinan PPAH, KH. Irham Hasymi, Lc., M.Pd.
Beberapa penampilan yang ditampilkan pada ajang kreativitas seni ini adalah Doi dari santri kelas 11, drama musikal dari santri kelas 9, puisi musikalisasi dari santri kelas 10, nasyid dari santri kelas 11, puisi berantai dar santri kelas 8, Pencak Silat, Taekwondo, BBT dan Koor dari santri kelas 9.
Secara bergantian para santri yang telah dilatih oleh para ustadz yang telah berpengalaman ini menunjukkan kebolehannya dengan apik dan penuh takjub dihadapan para penonton. Tak heran setiap awal dan akhir penampilan para santri selalu disambut tepuk tangan meriah sebagai sebuah tanda kepuasan melihat penampilan mereka.
Salah satu tujuan diadakan kegiatan PG ini adalah sebagai wadah untuk mengasah krearivitas seni para santri putra dalam berkarya, berinovasi dan bermain peran serta meningkatkan rasa kepercayaan diri para santri putra untuk berani tampil dihadapan halayak umum dengan apik dan mempesona.
.