Santri MA dan MTS Al Hasanah mengukir prestasi di Ajang Kreasi Seni Islam Forum Study Islam (AKSI FOSI) tahun 2019.
Alhamdulillah, santri MA dan MTs Al Hasanah mendapatkan juara dalam Ajang Kreasi Seni Islam Forum Study Islam (Aksi Fosi) Tahun 2019 di Universitas Bengkulu. Aksi Fosi tahun 2019 dilaksanakan mulai hari Jumat sampai hari Minggu tanggal 15 – 17 maret 2019. Para juara tersebut adalah :
1. Juara 1 LCTI tingkat SMA/MA se- Provinsi Bengkulu, dengan nama:
- Anggi Radar Bintara kelas XI IPS 2 MA Al Hasanah
- Feri Febriansyah kelas XI IPS 2 MA Al Hasanah
- M. Rahmad Hidayat kelas XI IPS 2 MA Al Hasanah
2. Juara 2 lomba Da’i/Daiyah tingkat SMA/MA dan Mahasiswa se- Sumbagsel dengan nama :
Muhammad Rohil kelas XI IPS 2 MA Al Hasanah.
3. Juara 2 lomba Da’i/Daiyah tingkat SMP se- Sumbagsel dengan nama :
Assyfa Akhfadatul Ulya kelas VIII B MTs Al Hasanah.
Terima kasih yang sebesar-besarnya kepada ustadz dan ustadzah yang telah memberikan dukungan terkhusus kepada pembina yang telah mengorbankan waktu, tenaga dan pikiran untuk melatih santri seningga membanggakan nama madrasah. Semoga prestasi bisa kita ukir kembali di masa yang akan datang.